Kidung
PS 542 Tuhan Kau gembala kami
Jml bait: 0
PS 541PS 543

1.
Tuhan, Kau Gembala kami, tuntun kami domba-Mu;
kami mohon menikmati hikmat pengurbanan-Mu.
Tuhan Yesus, Juruslamat, kami ini milik-Mu.
Tuhan Yesus, Juruslamat kami ini milik-Mu.
2.
Kau Pengawal yang setia, Kawan hidup terdekat,
jauhkan kami dari dosa panggil pulang yang sesat.
Tuhan Yesus, Juruslamat, karuniakanlah berkat.
Tuhan Yesus, Juruslamat, karuniakanlah berkat.
3.
Janji-Mu: Kau trima kami walau hina bercela;
yang berdosa Kausucikan, Kaubebaskan yang lemah.
Tuhan Yesus, Juruslamat kini kami berserah.
Tuhan Yesus, Juruslamat kini kami berserah.
4.
Kehendak-Mu kami cari, ingin turut maksud-Mu.
Tuhan, curahkanlah kasih dalam hati umat-Mu.
Tuhan Yesus, Juruslamat, tak terhingga kasih-Mu.
Tuhan Yesus, Juruslamat tak terhingga kasih-Mu.
Referensi Aransemen :
PS 541PS 543