1
Lihat, ibu Tuhan kita
sangatlah berdukacita
mandang palang Anak-Nya.
Anak-Nya disengsarakan,
dan pedang yang diramalkan
menembuskan hati-Nya.
2
Pahit sangatlah sedihnya
karna siksa dan pedihnya
susah buat hatinya.
Tapi kasih Anak Allah
akan orang yang bersalah
tahan sampai mati-Nya.
3
Hati kita mengenangkan,
Yesus mati dipalangkan,
agar kita ditebus.
Cari sungai kasihan-Nya
yang berpancar selamanya
dari palang-Nya kudus.
4
Bri salib tudungi aku;
Yesus, maut-Mu selaku
tempat perlindunganku.
Dan, ketika tubuh mati,
brilah dengan suka hati
jiwa masuk firdaus-Mu.