Kidung
NP 4 Allah Bapa Kami Puja
God, Our Father, We Adore Thee
George W. Frazer, 0 , 0
Jml bait: 0
NP 3NP 5
1
Allah Bapa kami puja Dan muliakan namaMu!
Dalam Kristus Firman Allah Kami anak-anakMu.
Allah Bapa kami puja Dalam pujian merdu!
Allah Bapa kami puja Dalam pujian merdu!
2
Putra Allah kami puja, Anak Domba yang megah!
Korban yang teramat mulia Tlah membri sejahtera.
Putra Allah kami puja, Yang mati di Golgota!
Putra Allah kami puja, Yang mati di Golgota!
3
Rohulkudus kami puja, Roh Penghibur yang mesra!
Roh Penolong yang setia Diutus dari surga.
Rohulkudus kami puja, Roh Pembri karunia!
Rohulkudus kami puja, Roh Pembri karunia!
4
Bapa, Putra, Rohulkudus, Tritunggal kami sembah!
Karna berkat dalam Kristus, Pujian kami ria.
Tuhan Allah kami puja Sampai slama-lamanya!
Tuhan Allah kami puja Sampai slama-lamanya!
Referensi Aransemen :
NP 3NP 5