Kidung
NP 125 Yesus Kristus Anak Allah
Andreas Waluyo, 0 Andreas Waluyo, 0
Andreas Waluyo, 0
Jml bait: 0
NP 124NP 126
1
Siapa pun yang percaya Yesus Kristus Allah,
Berasal daripadaNya Yang kasih adanya.
Tetaplah kasih padaNya, Turuti hukumNya,
Takkan beratlah hukumanNya, Ringanlah adanya.
2
Ya, Yesus Kristus namaNya, Utuskan yang esa;
Dengan air dan darahlah Ke dunia datangnya.
Sang Bapa, Firman, dan RohNya Menjadi saksiNya,
Ketiganya yang di surga, Yang satu adanya.
3
Kesaksian manusia Dapatlah ditrima;
Tentu lebih besar pula Kesaksian Allah.
Inilah kasih kurniaNya Di dalam AnakNya:
Siapa mempunyaiNya Kan hidup slamanya.
Referensi Aransemen :
NP 124NP 126