Kidung
KPPK 166 Salib Hina
The Old Rugged Cross
Jml bait: 0
KPPK 165KPPK 167
1
Di bukit Golgota, tampaklah salib-Nya,
tanda hina dan derita.
Yesus anak Allah, besarlah kasih-Nya.
Rela mati bagi manusia.
Maka kutinggikan salib-Nya.
Sampai ku berjumpa dengan Dia.
ku mau tanggung salib yang hina.
kan diganti mahkota mulia.
2
Pada salib itu, tergantung Tuhanku,
curahkan darah yang kudus.
Pada salib itu, tumpuan harapku,
yang menghapus semua dosaku.
3
Pada salib itu, ku kan setia slalu,
menanggungnya spanjang hidup.
Ia kan datang pula, bawa ku pada-Nya,
ke rumah-Nya yang penuh mulia.
Referensi Aransemen :
KPPK 165KPPK 167