Kidung
KK 465 Selama Bumi Didiami
Zolang Er Mensen Zijn Op Aarde
Huub Oosterhuis, 0 Tera Marez Oyens, 0
Tera Marez Oyens, 0
Jml bait: 0
KK 464KK 466
1
Selama bumi didiami, berbunga trus, berbuah baik,
Engkau, ya Allah, Bapa kami; sembah syukur padaMu naik!
2
Selama orang berbahasa dan bangsa-bangsa bertemu,
sabda kasihMu berkuasa dan nama Yesus disebut.
3
Burung di langit Kausuapi, bunga di ladang berseri;
tak usah kami pun kuatir: seluruh hidup Kauberi.
4
Kaulah Terang dan Hidup kami; padaMu maut menyerah.
Kristuslah Roti yang surgawi dan kami jadi TubuhNya.
5
Patut sujud segala makhluk yang hidup dari tanganMu;
ya Bapa, oleh hadiratMu harapan anakMu teguh.
Referensi Aransemen :
KK 465

Cross Reff :
KJ 298
KK 464KK 466