Kidung
KJ 354 Dengan Lembut Tuhanku
In Tenderness He Sought Me
Jml bait: 0
KJ 353KJ 355
1
Dengan lembut Tuhanku di dalam kasihNya
mencari akan daku yang hilang, bercela.
Bahana syukur terdengar,
seisi sorga mengglegar.
KasihNya mencari, darah melunasi;
ku diraih kembali PadaNya,
ku selamat oleh rahmatNya.
2
Dosaku tlah dibasuh sehingga ku sembuh;
bisikNya kepadaku, "Engkaulah milikKu!"
SuaraNya yang lembut merdu
telah menghibur hatiku.
3
Padaku ditunjukkan semua lukaNya,
mahkota duri tajam, curahan darahNya.
Ku takjub karna Tuhanku
menjadi kurban bagiku.
4
Di haribaan Tuhan kulihat kasihNya
dan dalam kekaguman kuhitung berkatNya.
Tak kunjung puas rasanya
memuji-muji namaNya.
5
Kunanti hari Tuhan yang indah dan cerah
di kala Tuhan datang memanggil umatNya
berkumpul pada sisiNya
jadi pengantin suciNya.
Referensi Aransemen :
KJ 354

Cross Reff :
KK 437 NKI 191
KJ 353KJ 355