Kidung
BN 50 Bernyanyilah Merdu
Marende Ma Hamu
Jml bait: 0
BN 49BN 51
1
Bernyanyilah merdu, ucapkanlah syukur
Kesayangan kita, Sang Bayi yang kudus
T’lah lahir di dunia, menjadi Penebus
Yesus Tuhanku, Yesus Tuhanku
2
O Anak yang kudus, hamba-Mu bertelut
Hiburlah hatiku, di jalan hidupku
Dan raihlah jiwaku, dekat kepada-Mu
Raih jiwaku, raih jiwaku
3
Ya Tuhan Allahku, Kau b’rikan anak-Mu
Untuk menghapuskan dosa manusia
Serta menyediakan bahagia yang baka
Aku bahagia, aku bahagia
4
Di Surga yang baka, damai dan bahagia
Bersama Malaikat dan orang beriman
Bernyanyi dan bersorak, memuji nama-Nya
S’lama-lamanya, s’lama-lamanya
Referensi Aransemen :

Cross Reff :
PS 461a MK 49 KK 163 KJ 106 BE 50
BN 49BN 51